2000 Satria Praja dan PPDI Akan Gelar Aksi Damai Suarakan Aspirasi - Lintastv.com
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting 1

2000 Satria Praja dan PPDI Akan Gelar Aksi Damai Suarakan Aspirasi


BANYUMAS - Sebanyak 2.000 personel aksi damai terdiri dari Kepala Desa dan Perangkat desa dari 301 desa se Kabupaten Banyumas direncanakan akan turun menyampaikan aspirasi di Halaman Kantor DPRD Banyumas, Purwokerto, Senin 11 Juli 2022. 

Hal itu disampaikan Ketua Umum Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Banyumas, Slamet Mubarok. Sebelum diputuskan minggu depan, awalnya aksi damai ini akan dilaksanakan Senin (4/7).

"Kurang lebih ada 2000 personel terdiri dari Kepala Desa dan Perangkat Desa. Semua ini dilaksanakan sebagai bagian dari solidaritas senasib sepenanggungan aparatur pemerintah desa Kabupaten Banyumas," katanya.

Adapun aspirasi yang akan disampaikan kepada DPRD Banyumas dan Pemkab Banyumas adalah mengenai ikhtiar untuk perbaikan kesejahteraan pemerintahan desa, dan masyarakat desa.

Secara khusus adalah melalui perubahan regulasi terkait untuk menaikan jumlah nominal Alokasi Dana Desa (ADD).

Selain itu juga ada perbaikan nasib dari desa janggolan berupa tambahan penghasilan.

Sementara itu soal tunjangan hari raya (THR) juga diharapkan bisa dialokasikan kepada pemerintah desa sebagaimana hak yang diberikan kepada pemerintahan lainnya.

"Selain audiensi dengan wakil rakyat, kita juga akan menggelar doa bersama untuk kesejahteraan dan kemajuan desa di masa depan. Karena selama ini pemerintah desa sebagai bagian pemerintah paling bawah menjadi tumpuan kesuksesan program pemerintah pusat hingga daerah, seperti kemarin penanganan Covid-19 hingga program prioritas pemerintah lainnya," katanya.

Meskipun ada aksi damai dari unsur Paguyuban Kepala Desa Satria Praja Banyumas dan PPDI Banyumas, namun mereka menjamin pelayanan publik kepada warga masyarakat tetap berjalan seperti biasanya.

"Pelayanan publik kepada masyarakat kita jamin tetap berjalan sebagaimana biasanya. Karena masyarakat desa tetap menjadi prioritas utama kami," kata Ketua Satria Praja Banyumas, Saifuddin.


sumber-banyumas.suaramerdeka.com

Posting Komentar untuk "2000 Satria Praja dan PPDI Akan Gelar Aksi Damai Suarakan Aspirasi"